Pesawaran,Kabareditornews.id – Kapolres Pesawaran AKBP Pratomo Widodo Pratomo Pimpin Apel Dan Rapat Koordinasi Lintas Sektora di Mapolres Pesawaran, Kamis, (22/12/2022).
Kesiapan personel yang dikerahkan pada Operasi Lilin Krakatau 2022 sebagai bentuk pengamanan ketertiban dalam menjelang hari raya Natal 2022 dan libur tahun baru 2023 di Kabupaten Pesawaran, Lampung.apel pasukan di lapangan Mapolres Pesawaran, Kamis, (22/12/2022).
Polres Pesawaran AKBP Pratomo Widodo menjelaskan, Operasi Lilin Krakatau akan dimulai sejak tanggal 23 Desember 2022 sampai dengan 2 Januari 2023.
Pratomo menambahkan kesiapan 320 personel yang akan melakukan tugas di lapangan telah bersinergi dengan TNI, Satpol PP, tenaga medis, serta dishub.
“Kemudian Polres Pesawaran telah menyiapkan 1 pos pelayanan, dan 7 pos pengamanan,” ucap Pratomo.
Pratomo melanjutkan, lokasi pos tersebut berada di 1 pos di Tugu Pengantin, 1 pos di Tugu Coklat, 3 pos di wilayah pantai, serta 3 pos di Tegineneng.
Kemudian untuk pengamanan pada saat hari raya Natal, personel juga akan melakukan penjagaaan pada 46 gereja yang ada di 11 kecamatan.
Serta beberapa rumah pribadi yang dijadikan sebagai lokasi perayaan natal dengan berbagai jumlah kapasitas jemaat.
“Bila ada keramaian pada perayaan natal, akan dilakukan strilisasi pada gereja di lokasi tersebut,” ucap Pratomo.
Pratomo menjelaskan, kesiapan personel yang telah dilakukan sebagai upaya mencegah terjadinya gangguan keamanan ketertiban masyarakat (kamtimbas) di Kabupaten Pesawaran.
“Serta memberikan rasa nyaman dan aman bagi umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah,” ucap dia.
Sementara itu Komandan Kodim (Dandim) 0421/Lampung Selatan, Letkol Inf Fajar Akhirudin menjelaskan bahwa akan membantu apa yang menjadi program pemerintah dibidang keamanan dan ketertiban.
Fajar menuturkan, sementara itu anggota dari kodim pun akan dipersiapkan sebagai bentuk sinergi bersama kepolisian saat Operasi Lilin Krakatau 2022 berlangsung.
“Nanti anggota akan bersama kepolisian untuk menjaga di pos yang sudah disediakan,” ucap Letkol Inf Fajar.(**)